• Kamis, 28 September 2023

Bukit Banda, Objek Wisata Bak di Atas Kayangan yang Berlokasi di Kabupaten Kebumen: Ini Rute Lengkapnya

- Selasa, 19 September 2023 | 21:42 WIB
Bukit Banda adalah lokasi wisata yang berada di kabupaten Kebumen  (Foto/Instagram/@visitindonesia)
Bukit Banda adalah lokasi wisata yang berada di kabupaten Kebumen (Foto/Instagram/@visitindonesia)

Teras InfoBukit Banda adalah lokasi wisata yang berada di kabupaten Kebumen.

Menikmati keindahan alam dari atas Bukit Banda tidak perlu mendaki hingga ribuan meter atau melewati jalur yang rumit.

Hal itu dikarenakan Bukit Banda ini sendiri cukup rendah dengan ketinggian yang hanya setinggi 374 meter di atas permukaan laut.

Baca Juga: Pantai Indah Sergang, Wisata Air dengan Ombak yang Tenang Tawarkan Kegiatan Snorkeling di Lingga

Walaupun Bukit Banda ini tidak memiliki ketinggian hingga ribuan meter akan tetapi udara yang ada disini cukup sejuk sehingga membuat yang tidak terbiasa akan sangat disarankan untuk menggunakan jaket.

Buat wisatawan yang ingin menikmati keindahan matahari terbit dari ketinggian maka hanya perlu datang di tempat yang tepat karena lokasi wisata Bukit Banda ini akan menyuguhkan pemandangan matahari terbit yang benar – benar indah.

Warna kuning keemasan khas matahari terbit akan tampak begitu indah di Bukit Banda ini apalagi buat yang belum pernah menyaksikan keindahan fenomena alam ini dari atas ketinggian akan membuat pengalaman ini benar – benar berkesan.

Baca Juga: Wisata Batu Pensil, Spot Foto Favorit Turis Asing yang Sering Dianggap Sebagai Peninggalan Pra Sejarah

Salah satu daya tarik dari lokasi wisata Bukit Banda ini adalah pemandangan lautan awan yang mengesankan dan dapat kalian saksikan pada pagi hari saat matahari belum muncul dan udara sedang dingin – dinginnya.

Pada saat itu pengunjung akan menyaksikan hamparan awan yang sangat pekat.

Ada pun jika ingin menghabiskan waktu liburan lebih lama lagi di Bukit Banda ini, maka berkemah adalah pilihan yang tepat apalagi dengan berkemah pengunjung dapat menikmati segala pesona dari Bukit Banda ini dengan lebih santai.

Baca Juga: Kepingan Surga di Jambi, Air Terjun Renah Sungai Besar Tawarkan Wisata Memancing Air Tawar di Daerah Sekitar

Hal itu karena tidak perlu terburu – buru meninggalkan Bukit Banda ini.

Untuk berkemah di Bukit Banda maka wisatawan harus menyiapkan perlengkapan berkemah sendiri dan juga menyiapkan perbekalan dengan baik sehingga turis atau yang ingin berkemah tidak akan kerepotan nantinya.(*/Muf)

Editor: Nurfahna

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X